Dua mahasiswa dari Prodi Tadris Matematika mengikuti KKL tahun 2024. Ade Mutia dan Indra Fitri yang merupakan mahasiswa semester 6 ini berkesempatan untuk belajar lebih jauh mengenai dunia pasca kampus di Desa Sayang Sedayu, Kecamatan Teluk Keramat, Kab. Sambas. KKL tahun 2024 ini dimulai pada 25 Juni dan berakhir pada 2 September. Selama 40 hari nantinya.
Jumat, 26 Juli 2024 di GOR Desa Sayang Sedayu kelompok mereka resmi melakukan pembukaan yang di hadiri oleh Kepala Desa Sayang Sedayu, bapak Drs. Ruhanas dan didampingi Bapak Dr. Erwin Mahrus. M.Ag selaku dosen pembimbing kelompok 39.
Acara ini dihadiri oleh tamu undangan dari berbagai kalangan baik Pemdes Desa Sayang Sedayu, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Karang Taruna, Remaja Mesjid dan Mahasiswa KKL.
Acara yang digelar penuh hikmat ini berjalan lancar dengan penayangan profil IAIN Pontianak, Pembacaan Ayat Suci Al-Quran, dan hiburan akustik dengan lagu daerah Sambas yaitu lagu Tandak Sambas serta penyematan simbolis berupa Id card.
Sambutan hangat dan penerimaan yang baik dari pihak Desa membakar api semangat kelompok 39 Desa Sayang Sedayu untuk berdampak lebih jauh.
Dengan mengusung tema, “Mengabdi dengan Hati, Membangun Desa yang Mandiri”.
Sukses memaparkan program yang akan dilaksanakan, Indra Fitri selaku yang mendapat amanah untuk melakukan presentasi dihadapan Pemerintahan Desa dan Tamu Undangan mendapatkan persetujuan dari Desa untuk program yang akan mereka laksanakan semala 40 hari kedepan.
Penulis : Indra Fitri
Editor : Hidayu Sulisti